INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Program Menanam Pohon Indonesia, DLH Palopo Terima 15.000 Bibit dari BPTH Makassar

INDEKSMEDIA.ID – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo menerima bantuan bibit dari balai pembenihan tanaman hutan (BPTH) wilayah II Makassar, Jumat (10/11/2023).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Palopo melalui Kabid Pertamanan dan Pemakaman, Miswar menerima bantuan bibit itu.

Bantuan bibit dari BPTH Makkasar untuk DLH Palopo.

“Bantuan bibit tanaman ini untuk penghijauan di Palopo dalam rangka hari menanam pohon Indonesia,” kata Miswar.

DLH Palopo menerima total 15.000 bibit pohon yang akan ditanam di Palopo.

15.000 pohon itu adalah Ketapang 5.000 pohon, Tabe Buya warna ungu 5.000 pohon dan pucuk merah 5.000 pohon.

Terpisah, Kadis DLH Palopo, Emil Nugraha mengatakan pihaknya akan menanam 15.000 bibit pohon itu di lokasi yang telah ditentukan.

“Alhamdulillah, kami mendapat bantuan bibit. Semoga ini bermanfaat bagi masyarakat Palopo,” katanya. (cha)